Bahasa dan SastraPuisi

Ketika Ulama Menghadap Ilahi

blank
Bagikan di media sosialmu

Oleh Ummu Aisyah

Kehilangan bak ditelan karam
Pendar bagaskara tenggelam
Terjatuh, gelap dalam sunyi redam
Takdirmu dipangkuan Ilahi

Hilangnya engkau bersama cahaya kehidupan
Sepi sunyi dalam ketakutan
Khawatir menghias setiap lamunan
Qadha tak dapat ditahan

Segala resah berkecamuk menjadi satu
Rasa yang berselimut kelam
Rabbi, aku kehilangan para wali-Mu
Bak unggun kehilangan analanya

Rabbii, arumi para wali-Mu terus berguguran
Usia makin menjadi asrar yang menanti
Mumantara kelam menghujam
Daksa lunglai seolah tak sanggup bertahan

Rabbii, ampuni kami atas lalai kepada para alim
Kini, diri merasa berada dalam kegelapan
Derai melandai menghempas asa terkulai
Elegi menghiasi jiwa-jiwa sunyi

Bandung, 15 Juli 2021

Disclaimer

Wacana Edukasi adalah sarana edukasi masyarakat. Silakan kirimkan tulisan anda ke media kami. Wacana Edukasi akan melakukan seleksi dan menayangkan berbagai naskah dari Anda. Tulisan yang dikirim bisa berupa Opini, SP, Puisi, Cerpen, Sejarah Islam, Tsaqofah Islam, Fiqih, Story Telling, Olah raga, Kesehatan, Makanan, ataupun tulisan lainnya. Tulisan tidak boleh berisi hoaks, mengandung SARA, ujaran kebencian, dan bertentangan dengan syariat Islam. Tulisan yang dikirim sepenuhnya menjadi tanggungjawab penulis.

Views: 54

Comment here