Surat Pembaca

Waspadai Klaster Tahun Baru

blank
Bagikan di media sosialmu

Wacana-edukasi.com — Penghujung tahun telah menyapa. Gerbang tahun baru kian terbuka. Tahun baru kali ini berbeda karena diwarnai pandemi virus corona. Virus ini masih melanda, sedangkan warga sudah asik dengan kehidupan new normalnya.

Kasus positif covid-19 terus menuju puncak. Bahkan sebagian wilayah langsung menjadi zona merah kembali. Tercatat 50 wilayah masuk dalam kategori zona merah (1/12).

Tahun baru biasanya menjadi momentum acara keluarga ke tempat-tempat wisata. Terlebih kebijakan membuka keran tempat wisata domestik dan aktivitas new normal sudah dibuka di saat pandemi masih melanda. Hal ini justru membuka peluang klaster baru bagi kasus positif covid-19. Mirisnya, masyarakat luas selama ini cenderung abai dengan protokol kesehatan.

Kebijakan yang berubah secara berkala tidak memutus rantai penyebaran, justru semakin berkibar. Seyogiayanya pemerintah dan satgas covid-19 saat ini lebih waspada dengan momentum tahun baru yang sudah di depan mata. Edukasi dan sosialisasi harus senantiasa dilakukan secara optimal. Sanksi tegas jika terjadi ketidaktaatan masyarakat dalam menegakkan protokol kesehatan. Bila perlu razia protokol kesehatan di masa libur tahun baru lebih dimasifkan demi mewaspadai kalster tahun baru.

Afiyah Rasyad
Aktivis Peduli Umat-Jawa Timur

Disclaimer

Wacana Edukasi adalah sarana edukasi masyarakat. Silakan kirimkan tulisan anda ke media kami. Wacana Edukasi akan melakukan seleksi dan menayangkan berbagai naskah dari Anda. Tulisan yang dikirim bisa berupa Opini, SP, Puisi, Cerpen, Sejarah Islam, Tsaqofah Islam, Fiqih, Story Telling, Olah raga, Kesehatan, Makanan, ataupun tulisan lainnya. Tulisan tidak boleh berisi hoaks, mengandung SARA, ujaran kebencian, dan bertentangan dengan syariat Islam. Tulisan yang dikirim sepenuhnya menjadi tanggungjawab penulis.

Views: 1

Comment here